Kamis, 01 Maret 2012

Keiser: Pentagon dan Bank Picu Krisis Ekonomi di AS






Max Keiser, wartawan Amerika Serikat menyebut bank dan Departemen Pertahanan Pentagon sebagai dua faktor utama krisis ekonomi di negara ini.

Max Keiser yang tinggal di Paris dalam wawancaranya dengan Press TV mengatakan, anggaran Pentagon dan dana militer membebani perekonomian negara ini yang tengah dililit krisis. Ia menambahkan bank di AS merupakan bagian besar perekonomian negara ini, namun justru mereka ini yang menyedot perekonomian Washington dan bukannya memberikan income.

Menurut Keiser, ketidakpercayaan rakyat terhadap petinggi Gedung Putih membuat nilai dolar merosot. Oleh karena itu, kita saksikan rakyat di seluruh dunia berbondong-bondong membeli emas dan perak.

Dijelaskannya, AS membutuhkan peningkatan di sektor produksi untuk membayar utangnya dan kelompok menengah menjadi motor penggerak peningkatan produksi tersebut. Di sisi lain, kalangan menengah di Amerika menjadi korban utama dari krisis ekonomi.

Di bagian lain pernyataannya, Keiser mengisyaratkan ancaman lembaga validasi internasional akan menurunnya popularitas AS jika Washington tidak menutupi utangnya. Ia mengungkapkan, lembaga ini telah menjadi sistem perbankan.

Menurut keyakinan Keiser, AS harus mengakhiri perang yang digelarnya di negara lain dan sistem ekonomi yang bertumpu pada perang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar